Bocoran Nama OS Android Terbaru, Nama Makanan Manis Tak Lagi Digunakan

Bocoran Nama OS Android Terbaru, Nama Makanan Manis Tak Lagi Digunakan

- Tuesday, December 17, 2019

Nama makanan manis tak lagi digunakan oleh OS Android yang versi terbarunya yakni Android Q. Pengumuman ini cukup mengejutkan yang di umumkan resmi oleh Google sebab perusahaan memutuskan untuk tidak lagi memakai nama makanan manis untuk Android.


Penamaan Android ini lah pertama kalinya Google menanggalkan nama-nama makanan manis selama sepuluh tahun yang dilaluinya.

Dikutip dari laman The Verge, (23/8), Android terbaru yang akan dirilis tahun ini menggunakan nama Android 10. Angka yang akan digunakan, angka 10 merujuk pada usia Android tahun ini yang menginjak satu dekade.

Kelihanatannya untuk kedepan nama-nama Android bakal menggunakan angka untuk melanjutkan Android 10, Android 11 dan begitu pula seterusnya.

Keputusan penamaan Android 10 yang terdengar lebih simpel digunakan karena tidak semua masayarakat global paham tentang penamaan kudapan, menurut VP Product Management Android, yakni Sameer Samat.

Ia mencontohkan, di beberapa bahasa, dalam pengucapan huruf L dan R yang tidak jauh berbeda ternyata membuat pengguna cukup sulit membedakan versi Android.

Samat mengungkapakan, tidak jarang ketika nama Android masih bernama Lollipop diucapkan, cukup banyak orang yang kurang mengenal Android Lollipop adalah sebagai penerus Kitkat.

Ada lagi tentang beberapa makanan yang digunakan sebelumnya sebagai nama Android. Yang sebagian masyarakat global kurang mengenal misal seperti, Pie tidak termasuk Dessert di sejumlah wilayah dan Marshmallow tidak terlalu popular beberapa belahan dunia.

Maka dari itu sejumlah masayarakat awwam tidak begitu mengenal dengan nama-nama makanan manis tersebut yang dijadikan nama Android. Bahwasannya mereka tidak sadar perangkat yang digunakan dalam sistem operasi Androidnya itu versi paling terbaru. Menurut Samat, penamaan yang jelas dan mudah dipahami semua orang secara global adalah hal yang penting bagi sistem operasi Android.

“Sebagai sistem operasi global, penting untuk memakai nama yang jelas dan pahami oleh semua orang. Jadi, untuk rilis selanjutnya, Android akan dipanggil sebagai Android 10” tulis Samat menjelaskan perubahan ini.

Siap meluncur untuk beberapa bulan kedepan Android 10 kini telah tersedia dalam versi beta publik dan untuk menggantikan Android sebelumnya yaitu Android 9 Pie.


Berikut Daftar Lengkap Nama OS Android


Untuk info tambahan kalau saat ini Android sudah mencapai sebelas nama sistem operasi Google yang diambil dari makanan camilan manis dan hidangan penutu (dessert).

Berikut daftar lengkap nama Android sebagai berikut:


  • Android 1.0 : Android Alpa
  • Android 1.1 : Android Beta
  • Android 1.5 : Android Cupcake
  • Android 1.6 : Android Donut
  • Android 2.0-.2.1 : Android Éclair
  • Android 2.2-2.3 : Android Froyo
  • Android 2.3-2,3.7 : Android Ginggerbread
  • Android 4.0-4.0.4 : Android Ice Cream Sandwich
  • Android 4.1.-4.3.1 : Android JellyBean
  • Android 4.4-4.4.4 : Android Kitkat
  • Android 5.0-5.1.1 : Android Lollipop
  • Android 6.0.-6.0.1 : Android Marshmallow
  • Android 7.0-7.1.2 : Android Nougat
  • Android 8.0 : Android Oreo
  • Android 9 : Android Pie

No comments

Post a Comment